Homili HR Kabar Sukacita

Hari Raya Kabar Sukacita
Yes 7:10-14.8:10
Mzm 40: 7-8a.8b-9.11
Ibr: 10:4-10
Luk 1:26-38
“Mengandung dan melahirkan”
Hari ini seluruh Gereja katolik merayakan Hari Raya Bunda Maria Kabar Sukacita. Sebenarnya perayaan ini dirayakan pada tanggal 25 Maret yang lalu, tetapi karena bersamaan dengan pekan suci maka diundur ke hari ini Senin 8 April 2013. 
Setiap tahun secara liturgis kita merayakan Hari Raya Kabar Sukacita. Perayaan ini istimewa karena menjadi saat Allah mewujudkan diriNya dalam Inkarnasi atau Sabda menjelma menjadi daging dan tinggal bersama manusia. Perayaan ini istimewa karena kita mau memandang Bunda Maria sebagai wanita pilihan Allah untuk mengandung dan melahirkan Yesus Penebus kita.
Dalam Kitab nabi Yesaya di bacaan pertama, kita mendengar nubuat Yesaya bahwa seorang perempuan muda akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki dan akan dinamai Imanuel. Dia akan menjadi bukti pemenuhan janji Allah kepada raja Ahaz. Kata-kata yang sama diulangi lagi oleh Malaikat Gabriel kepada Bunda Maria. Kepada Bunda Maria, Malaikat Gabriel menyampaikan kabar sukacita bahwa ia dipilih Allah. Ia akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki dan akan dinamai Yesus.
Bunda Maria adalah wanita pilihan Allah yang datang untuk melakukan kehendak Allah. Ia berkata: “Aku ini hamba Tuhan, terjadilah padaku menurut perkataanmu” Ini adalah tanda ketaatan Maria pada kehendak Allah. Tepatlah apa yang juga dikatakan dalam surat kepada umat Ibrani di bacaan kedua: “Lihatlah aku datang untuk melakukan kehendakMu”
Sabda Tuhan pada hari ini sangat menguatkan kita semua. Mari kita memandang Bunda Maria, perawan pilihan Allah. Ia menerima Kabar sukacita dan kabar itu juga yang menyelamatkan kita dalam diri Yesus Kristus.
Hari ini kita berdoa bagi mama yang mengandung dan melahirkan kita. Mama adalah pilihan Allah yang dikhususkan bagi kita. Kita tidak pernah memilih dia menjadi mama tetapi Tuhanlah yang memberinya kepada kita. Thank you mom.
Doa: Salam Maria penuh rahmat Tuhan sertamu, terpujilah Engkau di antara wanita dan terpujilah buah tubuhmu Yesus. Doakanlah kami pada Allah sekarang dan selamanya. Amen
PJSDB
Leave a Reply

Leave a Reply