Food for thought: Belajar mengasihi dari Allah

Food for thought Belajar mengasihi dari Allah Saudara-saudari, kita mengakhiri hari ini dengan sebuah permenungan tentang “Belajar mengasihi dari Allah”. Kalimat ini mengingatkan kita akan kata-kata Yohanes dalam suratnya: “Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih” (1Yoh 4:8). Memang “Bukan kita yang mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita dan […]

Renungan 31 Agustus 2013

Hari Sabtu, Pekan Biasa XXI 1Tes 4:9-11 Mzm 98:1.7-8.9 Mat 25: 14-30 Harga Sebuah Kasih Persaudaraan Ketika masih menjadi mahasiswa di Yerusalem, saya merasakan betapa bernilainya kasih persaudaraan di dalam sebuah komunitas biara. Saya adalah satu-satunya mahasiswa dari Indonesia bersama para konfrater dari 25 negara yang berbeda. Kami semua tinggal bersama dalam komunitas, multi bahasa […]

Food for thought: Keluarga

Hiduplah dengan isterimu sendiri! Saudara-saudarai terkasih. Kita mengakhiri hari ini dengan sebuah permenungan dari tulisan St. Paulus yang bunyinya: “Karena inilah kehendak Allah: pengudusanmu, yaitu supaya kamu menjauhi percabulan, supaya kamu masing-masing mengambil seorang perempuan menjadi isterimu sendiri dan hidup di dalam pengudusan dan penghormatan, bukan di dalam keinginan hawa nafsu, seperti yang dibuat oleh […]

Renungan 30 Agustus 2013

Hari Jumat, Pekan Biasa XXI 1Tes 4:1-8 Mzm 97:1.2b.5-6.10.11-12 Mat 25:1-13 Allah Menghendaki Kekudusanmu Pada suatu kesempatan saya mengunjungi sebuah komunitas biara. Saya diantar untuk melihat semua tempat di dalam komunitas tersebut. Di depan kapel biara terdapat sebuah bingkai dengan lukisan yang bagus dan ada tulisan “Siate perfetti, come è perfetto il Padre vostro che […]

Renungan 29 Agustus 2013

Yohanes Pembaptis, MartirYer 1:17-19Mzm 71:1-4a.5-6b.15ab.17Mrk 6:17-29 Jangan gentar! Salah satu hal yang sudah menjadi kebiasaan di dalam masyarakat kita adalah orang tidak berani untuk mengoreksi perilaku yang berlawanan dengan kaidah sosial. Misalnya, seorang pejabat publik berbuat mesum. Banyak kali pejabat tersebut leluasa bekerja tanpa ada rasa bersalah dan orang lain di sekitarnya berusaha menutupi perbuatannya. […]

Renungan 28 Agustus 2013

St. AgustinusHari Rabu, Pekan Biasa XXI1Ts 2:9-13Mzm 139:7-8.9-10.11-12abMat 23:27-32  Janganlah seperti kubur! Pada suatu kesempatan saya bertamu di rumah sebuah keluarga. Mereka menyiapkan hidangan yang lezat. Hanya ada satu kekurangan saat itu yakni ketika menuangkan air ke dalam semua gelas, airnya kelihatan kotor padahal gelas dan tempat airnya bersih. Saya memperhatikan bapa dan ibu di […]

Renungan 27 Agustus 2013

St. Monika 1Tes 2:1-8 Mzm 139: 1-3.4-6 Mat 23:23-26 Tidak Pernah Bermulut Manis!   Pada hari ini, seluruh Gereja Katolik merayakan peringatan St. Monika. Beliau adalah ibunda St. Agustinus. Monika lahir di Tagaste, Afrika Utara dari sebuah keluarga katolik yang saleh. Ketika berusia 20 tahun, ia menikah dengan Patrisius, seorang yang masih kafir, cepat panas […]

Renungan 26 Agustus 2013

Hari Senin, Pekan Biasa XXI 1Tes 1: 2b-5.8b-10 Mzm 149: 1-2.3-4.5-6a.9b Mat 23: 13-22 Menjadi Misionaris Sejati! Ada seorang sahabat saya, dia adalah seorang misionaris di Afrika. Ketika pertama kali tiba di tanah misi, ia memiliki idealisme yang luar biasa untuk melayani umat Allah di sebuah paroki. Setelah melihat dan mengalami sendiri kehidupan bersama umat […]

Homili Hari Minggu Biasa XXI/C – 2013

Hari Minggu Biasa XXI/C Yes 66:18-21 Mzm 117:1.2 Ibr 12: 5-7.11-13 Luk 13:22-30 Pertumbuhan Iman Dari Comfort Zone ke Courage Zone   Pernah terjadi sebuah dialog antara dua orang pemuda. Pemuda pertama mengatakan bahwa ia harus berjuang untuk menjadi orang katolik yang baik. Bentuk perjuangannya adalah menghayati nilai-nilai injili dalam hidupnya setiap hari. Ia merasa […]

Homili Pesta St. Bartolomeus – 2013

St. Bartolomeus, Rasul Why 21:9b-14 Mzm 145: 10-11.12-13b.17-18 Yoh 1:45-51 Menjadi Pribadi Sejati Di Hadirat Tuhan Pada hari ini bersama seluruh Gereja, kita merayakan Pesta St. Bartolomeus, Rasul. Nama Bartolomeus (bahasa Yunani: Βαρθολομαίος) berasal dari bahasa Aram bar-Tôlmay (תולמי-בר), berarti putra Tolmay. Di dalam Injil Yohanes, Bartolomeus dikenal dengan sapaan Natanael (diberi oleh Allah). Ia berasal dari […]